Skip to content

9 Tanda-tanda anak anda terlahir jenius

Penyebab Jenius

Sejatinya, para ilmuwan tidak tahu persis apa yang menyebabkan seseorang menjadi jenius. Mereka menduga ada faktor genetik yang memengaruhi tingkat kecerdasan seseorang. Jenis gen tertentu memengaruhi seberapa besar kecerdasan intelektual yang Anda miliki.

Mengutip WebMD, pengaruh genetik anak Anda memengaruhi motivasi, kepercayaan diri, dan sifat lainnya. Mereka sangat memengaruhi seberapa baik mereka tampil di sekolah atau pada tes yang mengukur kecerdasan.

Anak Jenius Dilahirkan, Bukan Diciptakan

Beberapa orang berpikir bahwa anak yang sangat pintar atau jenius, pasti dididik sejak dini oleh orang tuanya agar lebih berprestasi dari anak yang lain.

Namun, menurut Ikhsan Bella Persada, M.Psi., Psikolog, tingkat kecerdasan anak tidak hanya tercipta dari proses belajar di sekolah atau di rumah, tapi juga diturunkan dari gen, terutama dari gen sang Ibu.

“Tingkat kecerdasan serta aspek kognitif seseorang banyak ‘tercetak’ dalam kromosom X, dan dari ibu membawa dua kromosom X. Selain itu, ada faktor lain juga yang bisa mendukung anak jadi jenius atau berbakat, yaitu faktor lingkungannya,” jelas psikolog Ikhsan.

“Kalau dasarnya si anak pintar, tapi kurang dapat stimulus atau kurang informasi dari lingkungan sekitar, maka kemampuan yang ia miliki tidak bisa digunakan secara optimal, sehingga pengetahuannya pun akan tetap terbatas,” sambungnya.

Makanan sebagai asupan otak juga berperan penting bagi pengembangan otak anak. Makanan dengan Protein Hewani yang banyak terdapat pada daging, Ayam, Sapi, Unta, kambing, banyak menjadi pilihan utama bagi orang tua yang memiliki taraf hidup diatas rata-rata sebagai asupan  utama otak.

Sebagai seorang mukmin, kita harus meninjau segala hal dari sisi atau dari sudut syar’yah. Sebagai pedoman untuk beramal.

Bukan hanya dari sisi thoyyibah sebagai bahan makanan penuh gizi, tapi sebagai zat yang halal, asal dari rejeki untuk memperoleh  daging tersebut juga harus sangat diperhatikan. Fakta bahwa Kesukaan Rasulullah Sholallahu alaihi wasalam adalah Daging Kambing. Sebagai Manusia terbaik, panutan utama bukan hanya untuk kita Umat Islam tapi panutan juga umat manusia, sejatinya, Setiap perkataan, perbuatan beliau menjadi rujukan bagi kita yang telah berikata dengan kalimat syahadatin.

Baca Juga

Bagian mana dari daging kesukaan Rasulullah

Bukan hanya tentang kamving saja, banyak lagi makanan kesukaan Rasulullah Sholallahu Alaihi Wasalam, kismis, labu, semangka, dll. Karena Mukjijat beliau,  setelah ribuan tahun barulah orang menemukan khasiat dari makanan yang disukai oleh beliu. Manusia terbaik , Nabi dan Rasul utama , best of the best. Manusia pilihan Allah secara logika pastilah Allah sendiri yang akan menjaga beliau. Tidak mungkin asupan beliau adalah makanan biasa saja. Sebagai ittiba kepada beliau, berilah anak makanan terbaik yang Allah pilihkan untuk Rasulullah Sholallahu alaihi wasalam kepada ananda tercinta. Semoga menjadi anak istimewa dengan Ketaqwaan dan ketauhidan yang istimewa pula.

Tanda-tanda Otak Jenius

Ada beberapa ciri fisik tertentu yang dimiliki oleh otak orang-orang jenius atau yang memiliki kecerdasan ekstrem.

1. Volume otak yang lebih besar di bagian tertentu

Hasil pemindaian menunjukkan bahwa orang berbakat atau jenius memiliki lebih banyak bidang abu-abu di otak mereka. Ini adalah bagian otak yang bekerja untuk menghitung dan memproses informasi. Bagian ini juga mengarahkan perhatian, ingatan, bahasa, persepsi, dan interpretasi Anda.

2. Peningkatan konektivitas wilayah otak

Individu yang sangat berbakat atau jenius biasanya memiliki bidang putih yang lebih aktif di otak mereka. Bidang putih ini yang bertindak sebagai ‘pusat komunikasi’ di otak Anda.

Otak orang yang jenius terlihat memiliki jaringan koneksi yang lebih baik dan karenanya menghasilkan pemikiran yang sangat cepat dan kompleks.

3. Peningkatan sensitivitas sensorik dan pemrosesan emosional

Otak orang jenius bisa mengalami “superstimulabilitas” yang membuat mereka sangat sensitif terhadap emosi serta perasaan orang lain. Hal ini dapat membantu mereka menjalin relasi dengan orang lain, tetapi kadang-kadang bisa membuat mereka kewalahan dan merasa cepat lelah.

Otak pembahasan lebih lanjut. Anak – anak jenis ini akan kami tulis dengan istilah Anak Istimewa.

Tanda jenius pada anak

Ada banyak bentuk kecerdasan manusia, misalnya kecerdasan lingual, kecerdasan motorik, dan kecerdasan visual.

Meski tidak ada daftar resmi yang menjadi ciri anak jenius, berikut adalah sejumlah tanda yang sering muncul pada anak yang memiliki tingkat kecerdasan tinggi:

Ciri- ciri yang bisa kita sebutkan disini adalah

1- Anak istimewa selalu butuh stimulasi mental

2- Rasa ingin tahu yang tak terpuaskan, seringkali ditunjukkan dengan banyak pertanyaan dan pertanyaan yang mendalam.

Anak terlahir jenis memiliki rasa penasaran yang sangat tinggi ini dibuktikan dengan jika mereka sering bertanya dengan banyak pertanyaan sering pula pertanyaan2 tersebut berakhir tentang satu topik secara mendalam. contohnya anak seperti ini akan bertanya tentang system respirasi, peredaran darah, atau system pencernaan saat satu topik membicarakan masalah mulut dan kerongkongan. pertanyaan pertanyaan mereka sangat mendalam dan harus dipuaskan dengan jawaban yg logis dan tuntas. jika tidak mereka akan terus bertanya dengan pertanyaan yang sama selama beberapa hari.
Mereka memiliki rasa ingin tahu yang tinggi tentang dunia di sekitar mereka. Mereka juga sering mengajukan pertanyaan rinci untuk memuaskan dahaga mereka akan ilmu pengetahuan.

Di lingkungan sekolah, anak berbakat mungkin tidak akan puas hanya dengan mempelajari sesuatu agar dapat mengerjakan ujian atau menyelesaikan tugas dengan baik saja. Keingintahuan mereka pada suatu topik pembelajaran juga biasanya dapat meluas ke aspek-aspek yang tampaknya berada di luar cakupan pelajaran.

Seringkali anak anak berbakat terlihat mempelajari materi atau topik yang menjadi pembahasan anak-anak yang lebih dewasa atau lebih tinggi tingkatan pendidikan dan umurnya.

3- Memiliki kedalaman dan kepekaan emosional.

4- Menyukai topik atau minat unik dan banyak idea.
Seorang anak berbakat adalah seorang pemikir dan memiliki penalaran abstrak dari berbagai bidang.

Mereka mungkin memiliki imajinasi ‘liar’ dan dengan mudah dapat mengembangkan cerita, lagu, dan/atau sandiwara di pikiran mereka sendiri. Mereka memilik bakat unik dengan kelakuan unik yang anak biasa atau orang tua pada umumnya lebih mengatakan anak tersebut sebagai anak yang aneh.
Bisa dan misi mereka jauh kedepan bahkan terlihat sangat baru. Hal inilah yang akan terlihat anak istimewa menjadi anak yang unik dengan ketertarikan mereka pada hal yang tidak umum disukai oleh anak anak.

5- Memiliki selera humor yang dewasa atau unik.
Hal pertama yang diperlihatkan oleh anak berbakat adalah kemampuan bahasa mereka yang sangat baik.

Mereka memahami dan menggunakan lebih banyak kosa kata daripada rekan-rekan mereka, termasuk bahasa abstrak dan kiasan.

Ini mungkin terjadi karena anak berbakat sangat suka membaca buku. Hal hal baru sangat menarik perhatian mereka. Ditunjang dengan daya ingat yang baik juga membantu mereka lebih mudah mengingat kata-kata dan hal2 yang baru mereka dengar.

Akibatnya, mereka mungkin merasa lebih nyaman berkomunikasi dengan orang dewasa karena kemampuan bahasa mereka yang sangat baik.

Meskipun demikian, tetap penting untuk mendorong seorang anak berbakat untuk berkomunikasi dengan teman sebayanya. Hal ini untuk mencegah mereka menjadi terisolasi dan menarik diri karena perbedaan kemampuan intelektual.

6- Imajinatif dan mampu menemukan solusi kreatif untuk masalah yang mereka hadapi.

7- Cepat Belajar, memiliki pendekatan berbeda dengan anak umumnya.

Anak-anak berbakat sering memiliki cara mereka sendiri dalam mengerjakan sesuatu. Hal ini dapat disebabkan oleh kurangnya tantangan dalam tugas itu sendiri.

Misalnya, saat mengerjakan tugas matematika, seorang anak berbakat dapat memakai cara alternatif untuk pemecahan soal matematika tersebut.

Guru mungkin juga memperhatikan bahwa anak-anak berbakat lebih suka mengerjakan tugas sendiri daripada bekerja kelompok.

8- Lebih sadar daripada anak-anak lain tentang diri sendiri.

9- Memahami / ikut peduli dengan situasi sosial, dan masalah global.

Penutup

Anak jenius adalah gift, anugerah Allah Sang Maha Tunggal. Hak PREROGATIFNYA untuk menaruhnya dirahim siapapun yang Allah kehendaki. Anak istimewa anak yang tidak memilih untuk dilahirkan di rahim siapa yang diinginkan. Anak istomewa yang bahkan prangtuanya sendiri tidal tahu akan bakat istimewanya tersebut. Kita selaku orang tua hanya memberi Nama terbaik,rejeki terbaik dan pendidikan terbaik. Mendidik anak, menjadi anak yang beriman, bertaqwa, bertauhid jauh lebih penting dari mendidik anak menjadi anak dengan kemampuan berpikir super. Anak istimewa tapi ridak beriman merupakan kerugian kita sebagai orang tua di hari algir kelak. Lebih utama menjadikan anak istimewa menjadi anak yang bertauhid. Bukan hanya berguna bagi kedua orang tuanya. Insya Allah bagi agamanya, bagi nusa dan bangsa tentunya manfaat terbesar bagi kedua orang tuanya.

wallohu a’lam bishowab

Malang, Januari 2023, dikutip dari berbagai sumber dengan penambahan.

Si bawang merah

rifumi

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

%d bloggers like this: