Skip to content

Cara Menghitung Karkas Sapi Qurban

Darul Butcher Malang

Tidak terasa, Syawal 1444 sudah berakhir, sebentar lagi kita akan menyambut Hari Besar Islam berikutnya, Iedhul Adha lebih dikenal dengan Hari Raya Qurban. Penting Bagi panitia qurban di masjid masjid atau organisasi keislaman lainnya untuk membekali diri dengan pengetahuan banyaknya jumlah daging pada satu hewan qurban, agar mempermudah dalam pembagian atau pendistribusian daging qurban.

Daging sapi memiliki nilai organoleptik spesifik yang sangat cocok untuk berbagai macam masakan (olahan),oleh sebab itu masing-masing daerah memiliki jenis resep daging sapi yang berbeda. Tidak hanya sebatas itu, masing-masing daerah juga memiliki jenis potongan daging sapi yang berbeda antara satu dengan lainnya.

Bagian paling utama dari potongan daging sapi adalah karkas, yaitu potongan bagian tubuh sapi yang tidak termasuk bagian kepala, kulit, ekor, ujung kaki, jeroan, dan darah.  Secara umum, karkas dapat dibagi ke dalam beberapa bagian, yaitu: bagian bahu, bagian punggung, bagian dada-perut, bagian paha belakang dan bagian betis.

Bagian karkas yang utama disebut sebagai primal cuts (potongan utama), yang terdiri dari :

Blade / Sampil

Chuck Tender / Kijen

Chuck / Sampil

Sirloin / Striploin / Has luar / Lulur luar

Cube Roll / Rib Eye Roll / Lulur Depan

Tenderloin / Fillet / Has Dalam / Lulur Dalam

Organoleptic (sumber ,Wikipedia) :

Uji organoleptik atau uji indra atau uji sensori merupakan cara pengujian dengan menggunakan indra manusia sebagai alat utama untuk pengukuran daya penerimaan terhadap produk.

Pengujian organoleptik mempunyai peranan penting dalam penerapan mutu. Pengujian organoleptik dapat memberikan indikasi kebusukan, kemunduran mutu dan kerusakan lainnya dari produk.

#1syawal #aqiqah #aqiqahmalang #aqiqoh #aqiqohmalang #boleng #butcher #darulaqiqah #darulaqiqoh #iedulkurban #kambing #kambingbetina #kambingjantan #kambingkurban #karkas #katering #malangkurban #parenting #qurban #ramadhan #ramadhan1444 #ramadhan2023 #ramadhankareem #ramadhankarim #ramadhantiba #renunganislam #rpa #sejarahislam #sembelihhalal #sembelihqurban #syari #Tafsqiatunnafs adab aqiqah aqiqoh boleng Kambing kambing jantan kurban malang nyunnah qurban syar'i syarat aqiqah umur kambing aqiqah

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

%d bloggers like this: